Tingkatkan Potensi PAD dan Digitalisasi, PPP Bajomulyo Lakukan Benchmarking ke PPP Bulu
Administrator / berita / 2025-12-17
Tingkatkan Potensi PAD dan Digitalisasi, PPP Bajomulyo Lakukan Benchmarking ke PPP Bulu
TUBAN, 17 Desember 2025 - Unit Pelaksana Teknis Pelabuhan Perikanan Pantai (UPT PPP) Bulu menerima kunjungan kerja dari UPT PPP Bajomulyo pada Rabu (17/12/2025). Kunjungan ini dilaksanakan dalam rangka benchmarking (kaji tiru) terkait tata kelola pelabuhan perikanan, dengan fokus utama pada peningkatan potensi Pendapatan Asli Daerah (PAD), khususnya di sektor jasa kepelabuhanan serta penerapan manajemen berbasis digital.
Rombongan dari PPP Bajomulyo dipimpin langsung oleh Kepala Pelabuhan (Kalabuh), R. Drianto Widiyatmoko, A.Pi. Kedatangan tim PPP Bajomulyo disambut hangat oleh Pelaksana Tugas (Plt) Kalabuh PPP Bulu, Bapak Subekti, S.Pi, M.S, beserta jajaran manajemen di ruang pertemuan kantor UPT PPP Bulu.
Dalam pertemuan tersebut, diskusi berfokus pada strategi optimalisasi pendapatan dan efisiensi operasional pelabuhan. Pihak PPP Bulu berkesempatan memaparkan dua inovasi unggulan yang telah diterapkan dalam manajemen pengelolaan potensi pendapatan, yaitu SIMPELPAS dan OLIGOS PAD. Kedua sistem ini dipresentasikan sebagai solusi digital berupa dashboard terintegrasi yang memudahkan pemantauan, pencatatan, dan pelaporan potensi pendapatan secara real-time, transparan, dan akuntabel.
Plt. Kalabuh PPP Bulu, Subekti, S.Pi, M.S, menyampaikan apresiasinya atas kepercayaan PPP Bajomulyo menjadikan PPP Bulu sebagai lokasi tujuan studi tiru.
"Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kunjungan Bapak R. Drianto beserta tim dari PPP Bajomulyo di tempat kami. Semoga sharing informasi terkait inovasi digital dan manajemen PAD ini dapat memberikan manfaat bagi kedua belah pihak dalam memajukan layanan kepelabuhanan," ujar Subekti.
Senada dengan hal tersebut, R. Drianto Widiyatmoko, A.Pi, berharap kunjungan ini dapat memberikan wawasan baru bagi PPP Bajomulyo dalam mengembangkan sistem tata kelola yang lebih modern dan produktif guna mendongkrak PAD. Setelah sesi diskusi dan paparan di ruangan, kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan lapangan (field visit). Rombongan diajak melihat secara langsung implementasi operasional di lapangan serta teknis penggunaan sistem digital yang telah berjalan di kawasan Pelabuhan Perikanan Pantai Bulu.
![]() |
![]() |
(Administrator)
Bagikan Berita Ini :
Komentar
Tinggalkan Komentar
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Komentar akan muncul setelah disetujui Admin.


Belum ada komentar. Jadilah yang pertama berkomentar!